Rabu, 28 November 2012

DUSUN MOJOSARI

      Dusun Mojosari,desa Kedungpoh,kecamatan Nglipar yaitu tempat dimana aku tinggal,aku tinggal di RT 04, RW 07 di sinilah aku dapat belajar kasih sayang dan kebersamaan.Desaku yang subur,nyaman,tentram ini sangat aku cintai ,aku bangga tinggal disini,selain tempatnya nyaman orang-orangnya juga ramah,sopan,dan tidak acuh tak acuh.
      Di desaku ini banyak kegiatan lho... contohnya : kerja bakti yang setiap hari minggu dilakukan bagi masyatakat mojosari,kumpulan karang taruna yang untuk mempererat tali persaudaraan antara pemuda di desaku,selain  itu desaku juga mempunyai sanggar tempat untuk belajar bagi anak-anak ,di sini mereka dapat belajar tari daerah ,jatilan,dan ketoprak.
         Jatilan adalah sejenis tarian yang dibawakan dengan menggunakan kuda-kudaan(jaran kepang) atau kuda yang terbuat dari anyaman bambu dan gerakan-gerakannya desertai dengan irama.
Jatilan didesaku ini biasanya dibawakan oleh anak-anak dan orang tua.
Disamping itu desaku juga banyak kesenian ada yang membuat parut,entong dari kayu,kepang,munthu dari kayu dan arang,mereka semua sangat kreatif dalam membuatnya ,misalnya dalam membuat parut mereka bakalannya (bahasa jawanya) mereka bentuk dalam bentuk-bentuk yang sangat unik untuk menarik para konsumennya,Aku sangat bangga dengan masyarakat mojosari selain orang-orangnya rukun tetapi juga memiliki karya-karya yang tidak kalah dari masyarakat lainnya.
Inilah cerita dari desaku.....
          

Kamis, 08 November 2012

Proses Pembentukan Hujan Asam


Akhir-akhir ini cuaca semakin tidak menentu, seringkali terlihat teriknya matahari dan tiba-tiba mendung lalu turun hujan. Pada kali ini akan sedikit mengulas mengelai Proses Pembentukan Hujan Asam, mengapa dapat terjadi hujan asam? Inilah pembahasannya, semoga bermanfaat.

Hujan asam ini dapat terbentuk akibat dari proses reaksi gas yang mengandung sulfat. Sulfat dioksida (SO2) yang bereaksi dengan Oksigen (O2) dengan bantuan dari sinar ultraviolet yang berasal dari sinar matahari.

Proses ini akan menghasilkan sulfat trioksida (SO3) yang menyatu setelah reaksi tersebut, yakni melalui air laut yang naik ke udara dengan tujuan menghasilkan asam sulfida (H2SO4), proses ini kemudian menyatu dengan gas yang terdapat di udaraseperti amonia yang menghasilkan susunan partikel baru yaitu asam sulfat amonia.

Partikel yang tersisa dan mengendap di udara akan membentuk tetesan halus yang dipindahkan oleh angin dari satu tempat ke tempat yang lainnya. Ketika tempat jatuhnya air hujan sudah tepat, maka tetesan asam belerang (sulfat) dan butiran-butiran sulfat amonia akan terurai di air hujan dan jatuh ke permukaan bumi menjadi hujan asam.

Hujan asam tidak baik untuk lingkungan hidup (ekosistem) dan sangat berbahaya jika digunakan oleh manusia, karena air hujan asam mempunyai rasa yang sangat pahit dan dapat meningkatkan kadar keasaman air.

Nitrogen Oksida (NO) bersama sulfat oksida (SO) merupakan bagian dalam pembentukan hujan asam. Nitrogen oksida akan mengubah oksigen dan sinar ultraviolet menjadi asam nitrogen. Seperti zat yang lainnya, ia akan tersisa di udara bersama hembusan angin serta mendapatkan tempat yang cocok untuk hujan deras, kemudia terurai membentuk hujan asam yang terasa pedas dan menyengat.

Kamis, 01 November 2012

Menjaga Standar Keamanan Penampilan Pribadi
Pengertian Grooming
Sebelum anda mengetahui bagaimana menjaga standar keamanan penampilan pribadi,  terlebih dahulu anda mengetahui arti kata grooming, dari pendapat para ahli yang dinyatakan di dalam bukunya masing-masing.  Di bawah ini terdapat arti kata grooming, yang dikutip antara lain:
  1. Kata groom menurut Kamus Bahasa Inggris Indonesia, artinya mengurus, merawat, rapi atau pelihara.
  2. Secara harfiah, grooming artinya penampilan diri.
  3. Grooming dalam penampilan prima adalah,  penampilan diri tenaga pelayanan pada waktu bekerja, memberikan pelayanan kepada kolega dan pelanggan.
  4. Penampilan diri (grooming),  sangat penting dalam kehidupan sehari-hari,  apalagi bagi yang bekerja  sebagai tenaga pelayanan, seperti pegawai negeri, pelayan toko, tenaga penjualan, kalangan eksekutif bisnis, dan lain-lain, mereka tentu saja perlu berpenampilan serasi dan menarik. 
  5. Well groomed istilah Bahasa Inggris, yang digunakan untuk menggambarkan, orang berbusana resmi dengan baik menarik.  Busana yang baik dan resmi itu berarti penampilan yang rapi, sopan, luwes, serasi dan menarik (personal apperance) sesuai dengan etika dan tata krama pergaulan.
  6. Jadi pengertian grooming, secara singkat adalah, penampilan seseorang, dimulai dari cara berpakaian sampai dengan tutur kata dan sopan santun.
  7. Jadi kecantikan atau ketampanan, bukan hanya dilihat dari luar saja, tapi juga harus diiringi dari dalam (inner-beauty). Oleh karena itu, perilaku juga harus diperhatikan dalam berpenampilan.